Selasa, 12 Juni 2012

Bekuk Yunani, Republik Ceko Buka Harapan Lolos


Republik Ceko membuka harapan lolos dari putaran grup setelah mencatat kemenangan 2-1 atas Yunani.


Republik Ceko membuka harapan untuk bisa lolos ke babak berikutnya usai mencatat kemenangan 2-1 atas Yunani dalam lanjutan putaran grup A Piala Eropa 2012 di Stadion Miejski, Wrocław, Selasa (12/6).

Gol Petr Jirácek dan Václav Pilař sempat membawa Republik Ceko unggul 2-0 di babak pertama, dan mampu diperkecil lewat gol Theofanis Gekas di awal babak kedua.

Dengan kemenangan ini, Ceko mengumpulkan tiga poin dan untuk sementara ada di peringkat kedua. Sementara Yunani terancam lolos ke babak berikutnya karena baru mengumpulkan satu poin dari dua pertandingan. Pertandingan antara Polandia dan Rusia baru akan dilangsungkan satu jam setelah pertandingan ini selesai.

Republik Ceko pastinya membutuhkan kemenangan dalam pertandingan ini karena sebelumnya mereka dilumat Rusia 4-1, sementara Yunani ditahan imbang tuan rumah Polandia 1-1.

Dalam pertandingan ini, Yunani harus mengubah komposisi pemain di sektor gelandang tengah setelah Avraam Papadopoulos mengalami cedera saat lawan Polandia, sementara Sokratis Papastathopoulos mendapat kartu merah. Kyriakos Papadopolous mendapat kesempatan starter dan berkolaborasi dengan Kostast Katsouranis. Dimitris Salpingidislangsung mendapat kepercayaan masuk starting line-up setelah ia tampil sebagai pahlawan dengan mencetak gol di laga perdana.

Untuk kubu Ceko, Roman Hubnik dipercaya menggantikan posisi David Limbersky, sementara Jan Rezek digantikan pemain veteran Tomas Hubschman.

Babak Pertama

Saat pertandingan baru memasuki menit kedua, Petr Jirácek langsung membawa Ceko unggul. Memanfaatkan umpan Tomas Hubschmann, Jirácek terlepas dari jebakan off-sidedan masuk ke dalam kotak penalti kemudian melepaskan tendangan dengan kaki kiri yang tak mampu dijangkau Kostas Chalkias.

Keunggulan itu membuat Ceko semakin bernafsu untuk kembali melakukan serangan cepat. Tidak butuh waktu lama, hanya berselang tiga menit, mereka kembali unggul. Berawal dari operan Tomas Rosicky di tengah, bola menemui heodor Gebre Selassie di sisi kiri pertahanan Yunani yang kemudian melepaskan umpan crossing kepada Václav Pilař yang sudah menunggu di depan gawang. Sempat terjatuh dan dikawal Theofanis Gekas, Pilař memasukkan bola dengan dadanya sehingga membawa Ceko unggul 2-0.

Yunani berusaha bangkit untuk bisa memperkecil ketertinggalan. Pada menit ke-11, Georgios Samaras memiliki peluang di depan gawang saat akan menyambut umpan dari jarak jauh. Sayang, ia terjebak off-side dan masih mampu dikawal ketat oleh salah seorang bek Ceko.

Pada menit ke-21, kiper Yunani Chalkias harus ditarik keluar karena mengalami cedera di bagian tangannya. Michalis Sifakis mendapat kepercayaan untuk mengisi pos tersebut.

Lima menit berselang, pemain yang punya peran vital di pertandingan ini, Rosicky, mendapat kartu kuning karena mengangkat kaki terlalu tinggi dan mengenai wajah Giorgos Karagounis. Dua menit kemudian, Rosicky memiliki peluang, sayang tendangannya dari jarak jauh masih mampu ditangkap Sifakis.

Pada menit ke-36, striker Dimitris Salpingidis terjebak off-side dan tidak mampu menjangkau umpan jauh dari rekannya. Dalam beberapa kali kesempatan, Yunani tampak kesulitan untuk bisa membongkar pertahanan Ceko yang cukup solid di pertandingan ini.

Vasilis Torosidis sempat mencetak gol untuk Yunani, namun wasit S. Lannoy‎ menganulir karena sang pemain sudah berada dalam posisi off-side. Yunani masih tetap kesulitan mencari celah untuk bisa mencetak gol di babak pertama ini. Bagimana dengan di babak kedua?

Babak Kedua

Pelatih Ceko Mical Bilek tampaknya cukup puas dengan keunggulan dua gol di babak pertama. Ia lebih menampilkan permainan bertahan di babak kedua, dengan memasukkan Daniel Kolar dan menarik keluar Rosicky, yang memang sebelumnya sudah mendapat kartu kuning.

Sementara pelatih Yunani Fernando Santos menginstruksikan para pemainnya untuk menguasai pertandingan dengan banyak melakukan inisiatif serangan, terutama mengandalkan pergerakan Georgios Samaras di tengah.

Usaha Yunani untuk mengejar gol balasan akhirnya tercipta pada menit ke-53. Pemain yang baru masuk, Theofanis Gekas, berhasil memanfaatkan kesalahan kiper Petr Cech yang berusaha menangkap bola tendangan Samaras dan justru bertabrakan dengan rekannya sendiri, Tomas Sivok. Gekas dengan mudah menceploskan bola ke dalam gawang. kedudukan berubah menjadi 2-1.

Sebuah peluang Ceko sempat diperoleh pada menit ke-66. setelah meliuk-liuk masuk ke dalam kotak penalti, Pilař melepaskan sebuah umpan ke arah gawang, namun masih terlalu tinggi dan tidak ada rekannya yang mampu menyambut.

Pada menit ke-71, sebuah keputusan kontroversi dilakukan wasit S. Lannoy‎. Tendangan Giorgos Karagounis sempat membentur Tomas Sivok dan bola mengarah kepada Gekas, yang sudah berada dalam posisi bagus untuk mencetak gol. Namun, pemain terakhir justru sudah dianggap dalam posisi off-side.

Beberapa kali usaha Yunani untuk kembali memborbardir pertahanan Ceko berujung kegagalan. Salah satunya terjadi pada menit ke-83, sebuah usaha Yunani dari sisi kiri pertahanan masih mampu diantisipasi pertahanan lawan. David Limbersky berusaha melakukan serangan balik ke pertahanan Yunani, namun tidak membuahkan hasil.

Hingga pertandingan berakhir, Yunani gagal menyamakan kedudukan dan harus menelan kekalahan 2-1. Dengan hasil ini, posisi mereka terancam karena baru mengumpulkan satu poin.

Ikuti jalannya pertandingan Yunani vs. Republik Ceko secara LIVE di GOAL.com Indonesia.

Susunan Pemain:

Yunani (4-4-2): Chalkias; Torosidis, Kyriakos Papadopoulos, Katsouranis, Holebas; Maniatis, Fotakis, Karagounis, Fortounis; Salpingidis, Samaras.

Cadangan: Tzorvas, Sifakis, Tzavellas, Malezas, K. Papadopoulos, Makos, Ninis, Fetfatzidis, Liberopoulos, Mitroglou, Gekas.

Republik Ceko (4-2-3-1): Cech; Gebre Selassie, Sivok, Kadlec, Limbersky; Plasil, Hubschman; Jiracek, Rosicky, Pilar; Baros.

Cadangan: Lastuvka, Drobny, Suchy, Hubnik, Rajtoral, Petrzela, Kolar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar