Jumat, 08 Juni 2012

Hadapi Yunani, Polandia Tak Mau Terjungkal


Ghiboo.com - Euro 2012 akan dimulai pada Jumat (8/6) malam. Laga perdana pun sudah siap digelar antara tuan rumah Polandia dan Yunani di laga pembuka Grup A Euro 2012 di Stadion National, Stadium Warsaw.

Sebagai tuan rumah, Polandia tidak ingin malu didepan pendukungnya sendiri dan akan semaksimal mungkin meraih tiga poin. Namun yang harus diingat dalam laga pembuka biasanya akan berjalan dengan ketat dan cenderung ada kejutan.

Menghadapi Yunani yang ketat akan menjadi pekerjaan rumah yang besar bagi Polandia. Para pemain jelas tidak ingin mempermalukan diri mereka sendiri di hadapan para pendukung mereka, yang dipastikan akan memadati National Stadium di Warsawa pada Jumat malam nanti. Polandia tentu tidak ingin mengulangi nasib Portugal yang mengenaskan di Lisbon delapan tahun yang lalu.

Anak asuh Franciszek Smuda akan mengandalkan striker Robert Lewandowski yang sukses bersama klub Jerman, Borussia Dortmund. Selain itu, Bialo-czerwoni (julukan timnas Polandia) juga akan mengandalkan kapten tim Jakub Blaszczykowski. Lukasz Piszczek, yang berposisi sebagai bek sayap kanan akan diberikan tugas oleh pelatih untuk menyuplai bola-bola ke Lewandowski.

Menghadapi Yunani, pelatih Franciszek Smuda kelihatannya akan benar-benar mengandalkan kedua pemain ini. Apalagi, kombinasi kedua pemain ini sudah terbukti berfungsi efektif baik di Dortmund maupun di beberapa pertandingan persahabatan.

Sementara itu, kubu tim tamu Yunani akan memanfaatkan momen deja vu seperti tahun 2004 silam. Pada tahun tersebut, Yunani berhasil membungkam Portugal di laga perdana dengan skor 2-1. Hal inilah yang coba dimanfaatkan oleh tim dari negeri para dewa ini.

Tentunya, Ethniki (julukan timnas Yunani) ingin mengulang kesuksesannya tersebut. Pelatih Yunani, Fernando Santos masih akan mengandalkan pemain-pemain senior macam striker Giorgios Samaras, gelandang Giorgos Karagounis, dan Sotiris Ninis.

Yunani masih akan bermain ultra-defensif lalu berusaha mengandalkan serangan balik atau bola-bola mati untuk bisa mencetak gol ke gawang lawan. Toh Yunani boleh berharap strategi ini akan kembali membawa tuah bagi mereka, mengingat mereka pun berhasil kembali bermain di EURO 2012 ini setelah menggunakan pendekatan yang sama di babak kualifikasi lalu.

Secara head to head, Polandia masih unggul dengan 10 kali kemenangan, sedangkan lawan mereka hanya pernah menang tiga kali atas sang tuan rumah, sepanjang pertemuan mereka di semua ajang.

Head to Head Polandia vs Yunani :
30 Mar 2011 : Yunani vs Polandia 0-0 (Friendly Match)

13 Agt 2009 : Polandia vs Yunani 2-0 (Friendly Match)
30 Mei 2004 : Polandia vs Yunani 1-0 (Friendly Match)

23 Mar 1994 : Yunani vs Polandia 0-0 (Friendly Match)

19 Des 1990 : Yunani vs Polandia 1-2 (Friendly Match)

Perkiraan susunan pemain:
Polandia (4-2-3-1): 1. Wojciech Szczesny; 20. Lukasz Piszczek, 13. Marcin Wasilewski, 15. Damien Perquis, 2. Sebastian Boenisch; 7. Eugen Polanski, 11. Rafal Murawski; 8. Maciej Rybus, 16. Jakub Blaszczykowski, 10. Ludovic Obraniak; 9. Robert Lewandowski.

Yunani (4-3-3): 1. Kostas Chalkias; 15. Vassilis Torosidis, 19. Sokratis Papastathopoulos, 5. Kyriakos Papadopoulos, 20. Jose Holebas; 10. Giorgios Karagounis, 21. Kostas Katsouranis, 18. Sotiris Ninis; 14. Dimitris Salpingidis, 17. Theofanis Gekas, 7. Giorgios Samaras.

Prediksi Ghiboo.com: Polandia 50%-50% Yunani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar